Home > Loker

Rekrutmen Bersama BUMN 2025 Dibuka Hari Ini, Cek Persyaratan Lengkapnya

Rekrutmen Bersama BUMN 2025 terbuka bagi lulusan SMA, D3, S1, hingga S2.
Lebih dari 2.000 lowongan dibuka pada Rekrutmen Bersama BUMN 2025. Foto : ig kemenbumn
Lebih dari 2.000 lowongan dibuka pada Rekrutmen Bersama BUMN 2025. Foto : ig kemenbumn

Kampusiana—Kabar gembira. Pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN 2025 resmi dibuka hari ini, Jumat (07/03/2025). Pelamar yang berminat untuk berkarier di Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dapat mulai mendaftarkan diri dengan membuka akun melalui website resmi Forum Human Capital Indonesia (FHCI) dengan alamat https://rekrutmenbersama2025.fhcibumn.id.

Kesempatan berkarier di BUMN terbuka bagi lulusan SMA, D3, S1, hingga S2, baik yang berpengalaman maupun fresh graduate. Rekrutmen Bersama BUMN 2025 ini menyediakan lebih dari 2.000 lowongan pekerjaan di berbagai bidang, seperti operasional, teknik, pemasaran, keuangan, serta digitalisasi dan IT.

Pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN 2025 dimulai pada 7 Maret hingga 16 Maret 2025. Tahap pelamaran pada BUMN yang diminati akan dibuka mulai 10 hingga 16 Maret 2025. Program ini melibatkan 107 perusahaan BUMN di sektor-sektor strategis, termasuk keuangan, telekomunikasi, energi, infrastruktur, dan kesehatan.

Syarat Pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN 2025

1. Warga Negara Indonesia

2. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia

3. Jenis kelamin sesuai dengan kebutuhan posisi di setiap BUMN

4. Sehat jasmani dan rohani, serta bebas narkoba

5. Memiliki sertifikasi pelatihan yang sesuai dengan kompetensi (jika ada)

6. Rekomendasi komunitas (jika berprestasi di bidang olahraga, seni, digital creator, atau startup)

7. Bagi pelamar dengan ijazah luar negeri, diharapkan untuk melakukan penyetaraan dan konversi nilai melalui Ditjen Dikti

Dokumen Wajib yang Harus Diunggah

1. Foto profil

2. KTP

3. Ijazah atau Surat Keterangan Lulus

4. Transkrip nilai atau nilai ujian sekolah

5. SKCK

6. Sertifikat pelatihan (jika ada)

7. Akta kelahiran

8. Kartu Keluarga (KK)

9. CV

10. Portofolio (jika diperlukan)

11. Surat rekomendasi (jika ada)

Cara Pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN 2025

1. Buka laman pendaftaran di https://rekrutmenbersama2025.fhcibumn.id

2. Pilih jenis lowongan dan jenis rekrutmen yang diinginkan

3. Daftarkan diri dengan mengisi email dan password

4. Lengkapi Daftar Riwayat Hidup dan unggah dokumen persyaratan.

5. Pilih satu posisi yang diminati

6. Pantau status pendaftaran dan pengumuman melalui halaman “Lamaran Saya”.

Seleksi Rekrutmen Bersama BUMN 2025 akan berlangsung dalam beberapa tahap, yakni: Registrasi online. Seleksi administrasi. Tes daring, meliputi tes kemampuan dasar, tes nilai AKHLAK, wawasan kebangsaan, tes bahasa Inggris, serta tes learning agility. Wawancara dan tes kesehatan, termasuk uji kemampuan bidang masing-masing di BUMN yang dilamar.

Jadwal Rekrutmen Bersama BUMN 2025

1. Pembuatan akun dan melengkapi dokumen : 7-16 Maret 2025

2. Melamar pada lowongan yang dibuka : 10-16 Maret 2025:

Bagi calon pelamar yang lolos seleksi administrasi, mereka akan mengikuti tes kompetensi, wawancara, serta tes kesehatan yang melibatkan berbagai tahapan, termasuk tes kemampuan bidang di setiap BUMN yang dilamar.

Menteri BUMN Erick Thohir sebelumnya mengatkan Rekrutmen Bersama BUMN 2025 ini bukan sekadar proses perekrutan biasa, tetapi juga mencerminkan semangat kolaborasi dan nilai-nilai AKHLAK yang dianut oleh seluruh BUMN. “Rekrutmen Bersama BUMN tidak hanya mencari individu dengan kualifikasi terbaik, tetapi juga yang memiliki integritas dan nilai moral yang kuat,” ujar Erick Thohir Rabu (05/03/2025).

Kementerian BUMN dan FHCI mengingatkan masyarakat untuk berhati-hati terhadap penipuan yang mengatasnamakan Rekrutmen Bersama BUMN . Informasi resmi hanya dapat diakses melalui situs resmi FHCI dan akun media sosial resmi Kementerian BUMN serta FHCI.(*)

Baca juga :

Universitas Bidang Studi Pendidikan Terbaik di Indonesia Versi THE WUR 2025, Ada Dua Kampus Swasta | kampusiana.id

Cek Prodi Sepi Peminat UGM Tahun 2023 dan 2024, Referensi untuk SNBT 2025 | kampusiana.id

12 Kampus Bidang Ilmu Komputer Terbaik di Indonesia, ITB Terbaik, UGM Melesat | kampusiana.id

Pendaftaran SPAN-PTKIN 2025 Ditutup Hari Ini, Kapan Pengumuman ?

10 Prodi Sepi Peminat Unsoed di Jalur SNBT, Peluang Besar untuk Lolos | kampusiana.id

× Image